November, 2020 | SB1M: Sekolah Kursus Belajar Internet Marketing
Teknis Penulisan Artikel SEO Pentingkah?

Teknis Penulisan Artikel SEO Pentingkah?

Belajar Internet Marketing: Teknis Penulisan Artikel SEO Pentingkah?

SEO writing atau teknik penulisan artikel SEO friendly adalah proses riset, menyusun kerangka tulisan, pembuatan tulisan dan optimasi konten untuk merangking kata kunci pencarian Google atau search engine lain yang Anda bidik. Hasilnya adalah artikel SEO atau tulisan SEO.

Pengertian artikel SEO

Pengertian artikel SEO adalah artikel berkualitas yang ditulis untuk merangking kata kunci tertentu di search engine dan juga memenuhi kebutuhan dan menarik pembaca. Dengan artikel-artikel ini memperluas peluang situs atau blog Anda untuk muncul di halaman pertama atau pun memperluas peluang ditemukannya konten situs Anda di search engine terutama Google.

Kapan Mulai SEO Untuk Website Anda?

Ingat! Customer utama Google bukanlah pengiklan atau pun pemilik situs tetapi “pencari informasi online.” Kesuksesan Google tergantung pada menampilkan konten yang menjawab apa yang orang cari serelevan mungkin. Jika Anda ingin konten Anda dilihat atau dibaca orang, ibarat masakan, Anda bisa saja memberikan topping atau menaburi tambahan, tetapi ini kurang “nendang.” Lebih baik Anda memasak SEO Anda dari awal, mulai dari pemilihan bahan, komposisi, meracik dan menggorengnya.

Mengapa Teknik Penulisan Artikel SEO Frendly Itu Penting?

Ada banyak sekali konten di luar sana yang tak pernah dilihat atau dibaca orang karena tidak rangking atau muncul di hasil pencarian info online. Oleh karena itu, konten tersebut tidak pernah mendapat kesempatan untuk mengedukasi, membantu, menarik, dan mengubah siapa pun (plus, gagal untuk mencerminkan secara positif diri Anda atau usaha Anda). Itulah perbedaan artikel SEO dan biasa dari segi hasil. Di sinilah teknik penulisan artikel SEO atau SEO writing berperan membantu website Anda mendapatkan pengunjung melalui organic traffic dari hasil penelusuran mesin pencari dan membawa calon customer ke website Anda.

Ingin belajar lebih mendalam plus praktek?

Anda bisa mendalami berbagai cara meningkatkan traffic website Anda dengan belajar internet marketing online di KursusSb1m.com

Materi Pemasaran Online: Kapan Teks Website Anda Perlu Penyegaran Kembali

Materi Pemasaran Online: Kapan Teks Website Anda Perlu Penyegaran Kembali

Materi Pemasaran Online: Kapan Teks Website Anda Perlu Penyegaran Kembali

Materi pemasaran online kali ini membahas tentang pengelolaan website Anda khususnya teks atau copywriting konten website Anda. Kapan perlu refresh tulisan konten Anda?

 

Peran teks atau copy itu ibarat tokoh utama dalam konversi website Anda. Desain yang bagus memukau atau menarik pengunjung tetapi butuh pesan yang tajam dan mengena untuk meyakinkan pengunjung agar terjadi konversi entah itu mendaftar sebagai member atau calon pelanggan usaha Anda atau pun melakukan pembelian.

 

Pasti Anda ingin konversi yang tetap tinggi dari website Anda bukan? Anda perlu mengamati atau cek dan ricek apakah tulisan pada website Anda perlu perbaikan, perombakan atau upgrade.

 

Berikut gejala-gejala atau tanda-tanda tulisan teks website Anda perlu refresh atau penyegaran kembali.

 

1. Situs Anda dikunjungi tetapi tak ada konversi

Optimasi situs Anda di perambahan mesin pencari atau teknik SEO Anda mungkin bekerja tetapi tidak ada konversi – tak ada penjualan atau pun pendaftaran melalui situs Anda. Seakan traffic tinggi pun sia-sia. Apakah konversi kurang dari 2 persen pengunjung website Anda? Jika tak sampai 2 persen, Anda perlu perbaiki teks atau copywriting website Anda.

 

2. Tulisan di website Anda hanya berbicara tentang Anda dan usaha Anda tetapi tak berbicara tentang customer.

Apakah headline atau tajuk atau judul hanya berbicara tentang Anda atau usaha Anda? Anda perlu memperbaikainya dengan tajuk yang berbicara tentang customer.

Misalnya:
Dari pada bertajuk:
Kamu perusahaan jasa keamanan yang berpengalaman lebih darib15 tahun

Lebih baik katakan:
Anda akan merasa aman jika dilindungi oleh security yang berpengalaman lebih dari 15 tahun

Lihat bedanya? Kalimat pertama yang bicara tentang betapa hebatnya Anda. Kalinat yang kedua bicara apa yang bisa customer dapatkan.
Ya, Anda perlu tampilkan keunggulan Anda tetapi jelaskan apa untungnya bagi customer dan bukan hanya tentang ego Anda.

 

3. Konten sudah usang

Anda mungkin dapat membuat tulisan situs yang sama bagusnya dengan yang Anda buat lima tahun lalu, tetapi kemungkinan kebutuhan pelanggan Anda telah berubah dan salinan Anda perlu mencerminkan hal itu. Bukan hanya tulisan tentang website Anda yang usang tetapi juga produk atau solusi yang Anda tawarkan mungkin juga sudah tak zamannya lagi.

 

Cara lain melihat apakah isi website Anda sudah usang adalah dengan memata-matai pesaing Anda. Seberapa sering mereka update situs mereka? Apakah ada perubahan besar pada situs mereka atau hanya perubahan kecil?

Webinar Pelatihan Wirausaha Bisnis Online

Perdalam ilmu digital marketing dalam webinar KursusSb1m.com. Anda akan lebih mahir dalam meningkatkan omzet dengan belajar marketing online plus praktek.

Kelebihan Video Marketing YouTube

Kelebihan Video Marketing YouTube

Kelebihan Video Marketing YouTube Efektifkah Untuk Strategi Video Marketing?

Kelebihan YouTube Video Marketing Mendominasi Video di Google Tahun 2020

Dalam sebuah penelitian terhadap 2 juta pencarian dan 766.000 video, YouTube menduduki 94% hasil pencarian berbentuk video di halaman pertama hasil pencarian Google.

 

Youtube diakuisisi oleh Google tahun 2016. Sebagai pencari info di Google, Anda bahkan mungkin merasa seperti menemukan lebih banyak video YouTube daripada video dari sumber lain.

 

Sebuah artikel Wall Street Journal pada bulan Juni 2020 mengukur keuntungan yang kuat dari penggunaan YouTube dalam hasil pencarian Google. Artikel tersebut berfokus pada 98 video pilihan untuk membandingkan YouTube dengan platform lain.

 

Seberapa Dominankah YouTube?

Dilihat dari persaingan anekdot, terlihat YouTube banyak muncul di hasil pencarian Google, tetapi seberapa dominan vidieo-video dari YouTube muncul?

 

Di antara semua video yang terlihat dalam perputarannya di Google Search, berikut 8 besar situs platform penyedia video:

1. YouTube (94,2%)

2. Khan Academy (1,5%)

3. Facebook (1,4%)

4. Microsoft (0,4%)

5. Vimeo (0,1%)

6. Twitter (0,1%)

7. Dailymotion (<0,1%)

8. CNBC (<0,1%)

 

Mungkin karena keterbatasan teknis terhadap bagaimana perambahan search engine bekerja, banyak video-video Facebook dan Twitter membutuhkan login dan tak terbuka bagi Google.

 

Melihat fakta tersebut, maka dianjurkan dalam strategi digital marketing, Anda menekuni video marketing YouTube. Setelah itu baru Facebook.

Belajar Youtube Video Marketing SB1m

Ingin lebih mendalami Digital Marketing dan pemasaran online lebih efektif. Pelatihan Online Belajar Digital Marketing Plus Praktek di http://kursusSb1m.com agar lebih produktif.