Membangun Personal Branding untuk Bisnis Online | SB1M: Sekolah Kursus Belajar Internet Marketing
Membangun Personal Branding untuk Bisnis Online

Membangun Personal Branding untuk Bisnis Online

Membangun Personal Brand atau Self Branding

 

Bangun personal brand tentang diri Anda. Seberapa banyak pengalaman yang Anda miliki? Seberapa terlihat Anda di social media, atau di bidang yang Anda tekuni?

cara menghasilkan uang dari blog bisnis online

Personal brand Anda membantu perkembangan bisnis Anda, juga membangun kepercayaan customer terhadap Anda secara online. Jika Anda belum melakukan self branding, saatnya melakukannya. Dalam praktek belajar bisnis online, sudah saatnya mulai melakukan self branding.

 

Tips Cara Membuat Blog Personal Yang Sukses:  Sesuaikan Brand Dengan Gaya Hidup Anda – Bukannya Menyesuaikan Gaya Hidup Terhadap Brand

Brand yang Anda tawarkan seyogyanya sesuai dengan gaya hidup Anda sehingga terkesan menyatu dan selaras dengan hidup Anda dan tak terkesan dipaksakan.
Contoh blog personal sederhana yang sukses adalah Brooklyn Tropicali, blog dari Susan Metenosky Ripley, merupakan  travel blog  yang fokus pada jalan-jalan kreatif untuk orang kreatif. Menitikberatkan wisata Amerika Latin, blog ini mengajak para profesional yang kreatif mencari dan belajar dari para master seni, seperti para penenun, seniman keramik, pelukis, koki dan masih banyak lagi.
Selain branding melalui blog,  Ripley juga mengelola akun media sosial dan menjadi konsultan bagi UKM dan startup. Ia tinggal di Oaxaca, Meksiko daerah tropis yang hangat dan penuh warna warni.

Tips Blog Pribadi Keren dan Menghasilkan:

Mulailah dengan memutuskan brand (baik produk atau pun jasa) apa yang sesuai dengan gaya hidup Anda, bukannya memaksakan gaya hidup terhadap brand. Desain hidup Anda. Brand lah yang bekerja memenuhi hidup Anda – saat Anda beraktifitas, di tempat Anda beraktifitas, dan dengan siapa Anda bekerja. Jadilah diri Anda seotentik dan sealami mungkin.
Jika hal pribadi yang bermakna dari hidup Anda adalah travelling, pilihlah brand yang  merefleksikan hal itu, hal ini memudahkan Anda menemukan partner bisnis, produk yang dijual, affiliasi yang yang selaras usahanya dengan pencitraan Anda.

KursusSb1m.Com

SB1M merupakan komunitas yang memberikan pelatihan kewirausahaan bisnis online dan tempat internet marketing di Indonesia. Info KLIK BANNER BERIKUT

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

The CAPTCHA cannot be displayed. This may be a configuration or server problem. You may not be able to continue. Please visit our status page for more information or to contact us.