Cara menurunkan bounce rate atau mengatasi bounce rate
Sebelumnya dalam belajar marketing online terutama belajar SEO pernah dibahas apa itu bounce rate dan dampak buruk bounce rate terhadap pemasaran online Anda. Pada kesempatan ini, kita akan sedikit bahas bagaimana cara mengatasi dan menurunkan tingkat bounce rate.
Berikut adalah heberapa tips cara menurunkan tingkat bounce rate:
1. CTA atau Call to Action
CTA ( Call to Action ) atau ajakan untuk bertindak bisa memberi pengalaman pengunjung website Anda atau membantu mereka melakukan klik lebih dalam di dalam website atau blog Anda, atau melakulan browsing banyak halaman-halaman dalam blog atau website Anda. Ini bisa dengan ajakan untuk membaca juga artikel lain atau dengan banner.
2. Kecepatan Website
Jika Anda membuka suatu blog atau website tapi lelet dibuka, makan Anda akan langsung cabut bukan? Anda pun harus pastikan bahwa website Anda cepat dibuka. Pilihlah template yang tidak berat dibuka.
3. Mobile Friendly
Pilihlah template yang responsif, bisa menyesuaikan diri jika dibuka dengan HP. Mengingat banyaknya yang mengakses internet dengan HP, website yang tampilannya tak mudah dilihat dengan HP cenderung ditinggalkan.
4. Inbound linking
Buatlah link yang menghubungkan postingan satu dengan yang lain. Internal linking atau inbound linking menunjang ikatan dengan pengunjung website untuk melihat lebih jauh website Anda.