Dalam belajar marketing online, khususnya bermain teknik SEO, jangan terjebak dalam pengulangan keyword utama. Lebih baik gunakan LSI keyword.
LSI Keyword tak hanya membantu Anda menghindari menulis kata kunci yang sama berulang-ulang tetapi juga memudahkan Google mengerti halaman website bisnis online Anda dan merangkingnya sesuai dengan isinya.
Menggunakan kata kunci berulang-ulang tentu membuat kepadatan kata kunci tinggi salam 1 artikel dan terkesan seperti postingan spam. LSI Keyword memperkaya kata dalam artikel Anda tapi membuatnya tetap senada atau istilah yang mendukung penjelasan kata kunci utama.
Latent Semantic Indexing (LSI) adalah metode matematis untuk menentukan hubungan suatu istilah dengan konsep-konsep dalam konten.
LSI keyword atau kata kunci LSI merupakan kata kata atau frase yang berhubungan dengan kata kunci utama Anda.
Misalnya: kata kunci utama “belanja di Yogya” dalam hal ini perlu dibedakan antara Yogya sebagai nama kota dan Yogya supermarket. Jika itu “belanja di Yogya” adalah mengarah ke kota yogyakarta, tambahkan kata kunci pelengkap atau LSI keyword seperti bakpia, gudeg, wedhang uwuh. Jika itu merujuk pada Yogya supermarket tambahkan kata pelengkap seperti diskon, terima kartu kredit, harga banting, cabang bandung. Menggunakan kata pelengkap dengan LSI keyword jauh lebih baik dari mengulang-ulang kata kunci utama.
KursusSb1m.com
SB1M merupakan komunitas yang memberikan pelatihan kewirausahaan bisnis online dan tempat internet marketing di Indonesia. Info KLIK BANNER BERIKUT